Pemanfaatan Aplikasi SINAR Toponim untuk Materi Pemetaan - SMA Bina Mulia Pontianak

 Hallo Geografer Hebat!

Di postingan kali ini, Ms. Shine akan memperkenalkan kepada kalian tentang praktik pendataan toponim menggunakan aplikasi SINAR TOPONIM yang telah dilaksanakan oleh siswa/i SMA Bina Mulia Pontianak.

SINAR TOPONIM (Sistem Informasi Nama Rupabumi) merupakan aplikasi berbasis mobile dan web yang dikembangkan oleh Badan Informasi Geospasial untuk mendukung Penyelenggaraan Nama Rupabumi di Indonesia. Aplikasi ini sangat cocok dimanfaatkan pada kegiatan pembelajaran geografi khususnya di materi yang berkaitan dengan pemetaan.

PROYEK GEOGRAFI SMA

Ms. Shine bersama dengan siswa/i SMA Bina Mulia Pontianak mencoba untuk memanfaatkan teknologi ini untuk menjelajahi dan memetakan toponim yang ada di sekitar. Dengan bantuan aplikasi ini, kami dapat melakukan pendataan dan pemberian nama unsur rupabumi atau unsur geografis, baik unsur alami (gunung, pulau, sungai, dan sebagainya) dan unsur buatan (sekolah, tempat peribadatan, jalan, dan sebagainya). Kegiatan ini memungkinkan kita untuk menggali lebih dalam makna toponim serta melihat bagaimana teknologi berperan dalam pemetaan geografis.

Saksikan perjalanan geografi kami dan temukan bagaimana aplikasi ini dapat menjadi media yang menarik untuk memahami lingkungan sekitar kita!



Nah, bagi teman-teman yang tertarik menggunakan aplikasi ini, silahkan download RPP, materi, dan panduan penggunaanya di sini yaaa
😊

🌏Salam Literasi Spasial🌏


**************************

Baca juga: Membuat Peta Persebaran Flora dan Fauna Menggunakan Google My Maps

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pemanfaatan Aplikasi SINAR Toponim untuk Materi Pemetaan - SMA Bina Mulia Pontianak"

Post a Comment

Serba-Serbi